Laman

Rabu, 12 Juni 2013

One Step Closer


Hari yang cukup melelahkan. Kekecewaan pasti ada, tapi semua memang harus disyukuri. Alhamdulillah..
Buktikan!

Kali pertama aku menginjakkan kaki di gedung Jurusan Teknik Elektro dan Teknologi Informasi (JTETI), kesan pertama biasa saja, tak seperti yang ku bayangkan sebelumnya, yang jelas AC di dalam sebuah ruangan cukup dingin, lumayan bisa menyejukkan badan setelah terkena sinar panas matahari di perjalanan sepanjang lebih dari 30 KM. Kedatanganku di JTETI ini bukan untuk kegiatan perkuliahan (perkuliahan belum dimulai broo), namun untuk hal penting yang kaitannya dengan keberadaanku di JTETI saat kuliah nanti. Aku baru tau ternyata gedung JTETI bersebelahan dengan gedung Jurusan Teknik Mesin dan Industri (JTMI). Sebagai perbandingan saja, gedung JTMI terkesan agak kuno, karena mungkin cat temboknya yang belum diganti, berwarna kuning. Sedangkan JTETI berwarna seperti abu-abu, dan kelihatan baru, jadi secara umum gedung JTETI lebih enak dipandang daripada gedung JTMI. Karena mata tak bisa bohong.

One step closer..

Ya semoga semua baik-baik saja.


Kamis, 30 Mei 2013

Bisa Bisa

 “Yang kadang kita anggap sebagai tujuan, sebenarnya adalah sebuah awal”

“Bersyukur itu tidak hanya pada ucapan”

“Selamat, Anda dinyatakan lulus SNMPTN 2013”. Begitulah kira-kira kalimat yang saya baca setelah membuka dan login ke web snmptn.ac.id. Alhamdulillah, Senin, 27 Mei 2013  saya dinyatakan lolos SNMPTN 2013 di jurusan Teknik Elektro dan Teknologi Informasi UGM, program studi Teknik Elektro. Bingung juga untuk mendeskripsikan perasaan saya setelah menerima keputusan itu. Saya anggap ini hadiah dari Allah kepada saya, walhamdulillah. Setelah 3 tahun mengenyam pendidikan di SMA tercinta, bersusah payah mengerjakan tugas (re:deadliner), menerjang berbagai ulangan yang mengerikan, akhirnya Allah memberikan saya hadiah ini. Saya merasa senang juga ketika mendengar kabar gembira kawan-kawan seperjuangan yang lolos, selamat semuanya! Bagi yang belum lolos, ikhlas and just move on! Kalian bisa!

Semua harus disyukuri, seperti yang telah difirmankan Allah di banyak ayat pada surat Ar-Rahman, yang artinya “Maka nikmat Tuhanmu manakah yang kamu dustakan?”. Keputusan ini adalah salah satu nikmat-Nya, dan saya tidak boleh untuk mendustakan nikmat itu. Telah terlalu banyak nikmat-Nya yang telah saya dustakan. Padahal jika kita menghitung-hitung nikmat Allah niscaya kita tak akan mampu menghitungnya. Yes, i was realized. Akhirnya saya memutuskan untuk bersungguh-sungguh kuliah di jurusan ini. Walaupun saya menyadari kemampuan (re: bakat) saya hanya pas-pasan bila dibanding teman-teman seperjuangan di SMA saya, sungguh saya merasa bodoh bila dihadapkan kepada teman-teman saya yang luar biasa, saya salut kepada kalian, teman-teman. Tetapi semua itu pasti ada hikmahnya. Justru dengan kekurangan ini bisa memacu jiwa saya untuk berusaha lebih keras dari rata-rata orang lain. Lupa kah bila orang berbakat akan kalah dengan orang tidak berbakat yang berkerja lebih keras? Ya, saya percaya akan itu. Saya akan berjuang lebih keras!! Hajar broo!!


 Mata Kuliah semester 1:
                                   
1. Bahasa Inggris                                
2. Matematika Teknik                                
3. Fisika Elektro                                  
4. Teknik Elektro Dasar                     
5. Pengantar Teknologi Informasi       
6. Teknik Digital                                       
7. Pemrograman Dasar                        
8. Prakt. Pemrograman Dasar               
9. Prakt. Teknik Elektro Dasar             

Jumat, 17 Mei 2013

PURWAKANING ATUR

Bismillah..

Blog sederhana milik seorang manusia sederhana yang ingin berbagi kepada sesama. Berbagi kebijaksanaan di sela-sela masa perjuangan. Karena rintangan perjuangan akan mudah ditaklukkan jika kita saling berbagi.

Blog ini masih "Under Construction", karena pemilik belum berkompeten dalam dunia blogging. Sekarang sedang dalam masa belajar.

Mari saling berbagi, saling menginspirasi :)
Klaten, 17 Mei 2013
Alfabi Muhlisin Sakti